Pada dasarnya
karakter manusia mempunyai sejumlah asumsi-asumsi dasar yang mendasari. Berikut
ini adalah beberapaasumsi dasar tentang manusia menurut Koswara (1991:26) :
Kebebasan vs Ketidakbebasan.
Kebebasan: Bebas menentukan sikap dan bebas menentukan arah kehidupannya sendiri. Ketidakbebasan: ditentukan oleh sejumlah faktor penentu seperti stimulus faktor
Rasionalitas vs Irrasionalitas.
Rasionalitas : pengaruh akal terhadap tingkah laku manusia.
Irrasionalitas : didorong oleh kekuatan naluri.
Holisme vs Elementalisme.
Holisme : dilihat dan dimengerti sebagai totalitas atau keseluruhan.
Elementalisme : dipelajari atau diterangkan dengan jalan menyelidiki aspek-aspek secara terpisah.
Konstitusionalisme vs Enviromentalisme.
Konstitusionalisme : sifat bawaan yang dibawa sejak lahir.
Enviromentalisme : ditentukan oleh pengalaman yang diperoleh dari lingkungan
Berubah vs Tak Berubah
Berubah : kepribadian manusia dalam perubahan menuju taraf yang lebih tinggi
Tak Berubah : ditentukan oleh faktor-faktor tertentu yang dibawa sejak lahit (naluri dan dorongan
Subjektivitas vs Objektivitas.
Subjektivitas : hidup dalam pengalaman yang subjektif (personal)
Objektivitas : hidup dalam pengalaman yang objektif (faktor luar)
Proaktif vs Reaktif
Proaktif : bebas bertingkah laku.
Reaktif : tingkah laku ditentukan dari lingkungan
Homeostatis vs Heterostatis.
Homeostatis : digerakkan ke arah pengurangan ketegangan.
Heterostatis : digerakkan oleh kekuatan-kekuatan dengan tujuan untuk mencapai hasil kebutuhan tertinggi.
Kebebasan vs Ketidakbebasan.
Kebebasan: Bebas menentukan sikap dan bebas menentukan arah kehidupannya sendiri. Ketidakbebasan: ditentukan oleh sejumlah faktor penentu seperti stimulus faktor
Rasionalitas vs Irrasionalitas.
Rasionalitas : pengaruh akal terhadap tingkah laku manusia.
Irrasionalitas : didorong oleh kekuatan naluri.
Holisme vs Elementalisme.
Holisme : dilihat dan dimengerti sebagai totalitas atau keseluruhan.
Elementalisme : dipelajari atau diterangkan dengan jalan menyelidiki aspek-aspek secara terpisah.
Konstitusionalisme vs Enviromentalisme.
Konstitusionalisme : sifat bawaan yang dibawa sejak lahir.
Enviromentalisme : ditentukan oleh pengalaman yang diperoleh dari lingkungan
Berubah vs Tak Berubah
Berubah : kepribadian manusia dalam perubahan menuju taraf yang lebih tinggi
Tak Berubah : ditentukan oleh faktor-faktor tertentu yang dibawa sejak lahit (naluri dan dorongan
Subjektivitas vs Objektivitas.
Subjektivitas : hidup dalam pengalaman yang subjektif (personal)
Objektivitas : hidup dalam pengalaman yang objektif (faktor luar)
Proaktif vs Reaktif
Proaktif : bebas bertingkah laku.
Reaktif : tingkah laku ditentukan dari lingkungan
Homeostatis vs Heterostatis.
Homeostatis : digerakkan ke arah pengurangan ketegangan.
Heterostatis : digerakkan oleh kekuatan-kekuatan dengan tujuan untuk mencapai hasil kebutuhan tertinggi.
Dapat Diketahui vs Tidak Dapat Diketahui.
Dapat Diketahui : mudah diketahui menggunakan menurut hukum alam. Tidak Dapat Diketahui : makhluk yang unik yang tidak dapat disamakan keberadaannya dan tingkah lakunya dengan makhluk-makhluk lainnya
Determinants
of Personality yang
berpengaruh terhadap inti pola kepribadian menerut Harlock (1990: 248-257)
adalah sebagai berikut:
- Pengalaman awal
- Pengaruh budaya
- Ciri-ciri fisik
- Kondisi fisik
- Keberhasilan vs kegagalan
- Penerimaan sosial
- Pengaruh keluarga
- Tingkat penyesuaian
Dapat ditarik
kesimpulan, bahwa manusia dapat mengambil pilihan hidup yang sudah kita pilih
adalah melalui proses tersebut, apakah akan mengambil sisi baiknya atau justru
mengambil sisi yang sebaliknya. Pilihlah karakter yang mampu membawamu menuju
masa depan yang cemerlang
Komunikasi Mencegah Bahtera Karam
Bahasa memang
memiliki pengaruh yang sangat kuat terhadap cara kita memandang, dan selanjutnya
merasakan apa yang kita dengar. Mencoba mengkomunikasikan secara tenang dan
serius perasaanmu terhadap seseorang, begitu pula sebaliknya. Hanya memalui
perilaku berbagi, suatu perkawainan dapat bertahan atau jatuh. Berbagi dalam
kasi, pertemanan, keputusan-keputusan, tujuan, dan kebersamaan, merupakan suatu
hal yang penting untuk mempertahankan dan merawat perasaan kedekatan diantara
pasangan perkawinan. Dari hasil penelitian tentang perkawinan, kualitas
perkawinan yang baik ditandai oleh komunikasi yang baik, keintiman dan
kedekatan, seksualitas, kejujuran, dan kepercayaan, yang semuanya itu menjadi
sangat penting untuk menjalin relasi perkawainan yang memuaskan.
Manusia yang
kemampuannya dalam berkomunikasi baik adalah manusia yang bisa mendengar dan
merasakan komunikasi mereka, hingga lawannya menjadi orang yang dimanusiakan. Proses
komunikasi melibatkan tujuh elemen, antara lain; sumber, pesan, saluran,
penerima, akibat/hasil, umpan-balik, dan gangguan dalam setiap proses
komunikasi, sumber dan penerima pesan komunikasi. Dalam hal ini, Psikolog
menggunakan terminology scripts
sebagai label untuk pola harapan yang oleh individu dibawa ke dalam setiap
relasinya (Berne, 1961 dan Warren, 1972). Apabila relasinya adalah perkawinan,
maka script tersebut sering menjadi
dasar perkawinan dari orangtua pasangan. Broaderick (1979) menekankan bahwa script perkawinan merupakan dasar dari
perkawinan orangtua mereka, bahwan bisa menjadi keadaan yang justru gaya
perkawinan orangtua mereka secara sadar sebenarnya ditolak dan tidak disukai.
Orang sering mendapatkan kenyataa dari apa saja yang sebetulnya mereka tolak
dalam kesadaran sehingga modal parental
justru sering menjadi kebiasaan yang mendapatkan tempat yang paling tidak
diharapkan.
Beberapa kaidah
mengenai karakter manusia ini dirancang untuk membatu menentukan keberhasilan
agar sebagian besar bersedia mengikuti cara berfikir anda. Unsur-unsur tersebut
adalah:
A.
Konsistensi
Perlu konsisten
dalam menentang pendapat mayoritas. Beberapa penelitian menunjukan bahwa ketika
nampak suatu keragu-raguan atau menyerah, pengaruh yang sudah ada akan menurun.
B.
Keluwesan
Menghindari
penampilan yang kaku dan dogmatis. Karena minoritas yang bersikukuh pada suatu
pendangan tanpa menghitaukan informasi baru atau perubahan situasi, tidak akan
seefektif minoritas yang menunnjukan sikap luwes.
C.
Pecah-belah
dan Tundukkan
Berbagai
penelitian menunjukkan dengan jelas bahwa ketika kita memiliki sekutu, kita
cenderung mempertahankan pendirian kita.
D.
Agar
Tetap Disukai
Ketika berselisih
pendapat dengan mayoritas, maka jelas akan tidak disukai. Hal ini semakin
menyulitkan anda dalam menggoyahkan pendirian mereka.
E.
Sudut
Pandang Baru
Agar dapat
dituju bisa meninjau kembali pandangannya, cobalah untuk mengajukan informasi
baru. Dengan cara ini, maka yang dituju akan membuat keputusan baru berdasarkan
informasi tambahan.
F.
Dukungan
dari Pihak Lain
Ketika usaha
anda tidak membuahkan hasil apapun dan mereka tak mau mengalah dengan apa yang
anda lakukan, maka gunakanlah hukum bukti sosial dengan mencari dukungan dari
orang lain yang berpandangan sama seperti anda.
Mulai darimana?
Keluarga
dipandang sebagai penentu utama pembentukan kepribadian anak. Alasannya adlah
keluarga merpakan kelompok sosial pertama yang menjadi pusat identifikasi anak,
anaka hanya menghabiskan waktunya di lingkungan keluarga, dan para anggota
keluarga merupakan ”significant people”
bagi pembentukan kepribadian anak. Disamping itu, keluarga juga dipandang
sebagai lembaga yang dapat memenuhi kebutuhan manusia terutama bagi
pengembangan ras manusia. Melalui perlakuan dan perawatan yang baik dari
orangtua, anak dapat memenuhi kebutuhan, baik fisik-biologis maupun kebutuhan
sosio-psikologisnya.ketika anak dapat memenuhi kebutuhan-kebutuhan dasarnya,
maka anak cenderung berkembang menjadi seorang yang sehat.
Dalam kehidupan
keluarga, sudah seharusnya saling mengisi dan memberi dalam suasana apapun.
Karena keluarga merupakan unityang teramat kecil dalam kehidupan sosial
masyarakat, baik buruknya sebuah keluarga merupakan cermin dari kehidupan
bermasyarakat. Sebuah keluarga yang baik bermaksud mendukung berdirinya sebuah
masyarakat yang baik dan maju. Maka dari itu, ciptakan keluarga yang baik,
ideal, dan harmonis. Namun, dalam pembentukan keluarga yang harrmonis
diperlukan banyak dukungan dan pengertian yang cukup antara suami dan istri,
serta anggota keluarga yang lain.
Perlakuan orang
tua yang penuh kasih sayang dan pendidikan tentang nilai-nilai kehidupan yang
diberikan kepada anak, baik nilai agama maupun sosial budaya merupakan faktor
yang kondusif untuk mempersiapkan anak menjadi pribadi dalam yang sehat serta produktif,
baik secara individu maupun bermasyarakat. Seorang anak dapat dibesarkan dalam
lingkungan keluarga yang harmonis dan agamis, yaitu suasana yang memberikan
kasih sayang, perhaian, dan bimbingan dalam agama, maka perkembangan
kepribadian anak tersebut cenderugn positif dan sehat.
Ada sembilan
tipe kepribadian orang tua dalam membesarkan anaknya yang juga dapat
berpengaruh terhadap kepribadian si anak, yaitu sebagai berikut:
- Penasihat moral, menekankan pada perincian, analisis, dan moral
- Penolong, mengutamakan kebutuhan anak dengan mengabaikan akibat dari tindakan si anak
- Pengatur, bekerja sama dengan si anak dan menciptakan tugas-tugas yang akan membantu memperbaiki keadaan
- Pemimpin, berupaya untuk berhubungan secara emosional dengan anak-anak dalam setiap keadaan dan mencari solusi kreatif bersama-sama
- Pengamat, mencari sudut pandang yang menyeluruh, berupaya mengutamakan objektifitas dan prespektif.
- Pencemas, melakukan tanya jawab mental dan terus bertanya-tanya, ragu-ragu, dan memiliki gambaran terburuk, bahkan mereka sampai yakin bahwa anak mereka benar-benar memahami situasi.
- Penghibur, menerapkan gaya yang santai
- Pelindung, cenderung untuk mengambil alih tanggungjawab dan bersikap melindungi, berteriak pada si anak, tetapi juga melindunginya dari ancaman yang datang.
- Pendamai, dipengaruhi kepribadaian yang menghindar dari konflik
Dalam rangka
mewujudkan keluarga yang harmonis, perlu dipahami bahwa sebuah komunikasi itu
sangat penting. Diharapkan akan membuat segenap anggota keluarga meniru pendidikan
yang baik dari peran orang tua. Tidak hanya anak yang mendapatkan pendidikan di
sekolah secara formal atau pengalaman kehidupan dari lingkungan, tetapi
keluarga juga sangat berpengaruh penting untuk kehidupan anak-anaknya di masa
mendatang
Kebutuhan Dicintai Dan Mencintai
Pada tahap ini,
jiak kebutuhan dicintai dan mencintai terpenuhi, maka akan tercipta suatu
kepercayaan, persahabatan, dan hubungan baik yang langgeng dengan mudah, dengan
hal ini akan memahami bahwa strateginya bukan dengan memperdayai orang agar
menyukai kita. Namun sebaliknya, yaitu dengan menerapkan prinsip dan cara
psikologis tertentu untuk menumbuhkan dan mengembangkan kebutuhan tersebut
secara reaksi alami.
Kecenderungan
secara alamiah manusia untuk bergabung dengan kelompok, berteman, dan peduli
dengan orang lain. Namun, terkadang sulit untuk mengungkapkan ekspresi perasaan
yang dimiliki. Setiap manusia mempunyai ciri-ciri yang khas dengan caranya
membuat orang menyayangi kita. Dan apa yang membuat sebagian orang takut tidak
bisa mengekspresikan perasaannya seperti rasa menyukai, ingin mencintai, dan
ingin menjalin hubungan? Sebenarnya, ekspresi perasaan-perasaan suka atau tidak
suka kita pada seseorang muncul melalui proses-proses yang sebagian besar
terjadi di alam bawah sadar. Perasaan itu terjadi dengan tidak sengaja, namun
kita tidak menyadari prosesnya.
A.
Hukum
Pergaulan
Menggunakan
hukum pergaulan bisa berhasil apabila dapat memberikan rangsangan yang menyenangkan,
maka orang lain akan senang bergaul dengan anda. Jadi, akan lebih baik, agar
disukai seseorang, bicaralah ketika suasana hatinya baik, atau saat sedang
senang.
B.
Sering
Menampakkan Diri
Moreland
dan Zaonc (1982) mengungkapkan bahwa keseringan penampakan diri menimbulkan
apresiasi dan rasa suka yang lebih besar, asalkan reaksi atau kesan awalnya
tidak negatif. Hal ini berlaku untuk siapa saja (orang, tempat, ataupun produk)
semakin sering muncul, maka semakin positif tanggapan terhadapnya.
C.
Menyesuaikan
Diri
Perpercakapan
akan lebih positif dan menyenangkan jika kedua belah pihak “saling sesuai” dan
akan menimbulkan sebuah kepercayaan yang memungkinkan bisa menjadi benang merah
psikologis dengan seseorang. Sebagaimana menyukai seseorang yang seminat,
secara tidak sadar kita terdorong pila menyukai penampilan yang sama.
D.
Persamaan
Sesungguhnya
persamaan dan kebersamaanlah yang menghasilkan rasa suka, rasa suka mengudang
rasa suka. Ketika sedang berbicara dengan seseorang, cobalah berbicara sesuatu
yang sama-sama disukai atau sesuatu yang sama-sama dimiliki. Hukum ini juga
bisa disebut kawan seperjuangan, dimana sama-sama menjalani situasi hidup yang
tidak menentu akan membuat ikatan semakin mendalam.
E.
Cara
Tepat Menarik Simpati Seseorang
Semua manusia
mempunyai hati nurani, ketika terjadi musibah atau masalah, tanpa kira sadari
akan menarik simpati seseorang. Tetapi, bagaimana dengan orang yang tidak
mempunyai masalah apa-apa dan ingin menarik simpati seseorang? Caranya yaitu
dengan membuat nyaman. Bisa jadi dengan mendekatinya setiap hari akan membuat
dia bersimpati.
F.
Saling
Menyukai
Sebagian besar
seseorang cenderung menyukai orang-orang yang menyukai kita. Ketika seseorang
mengetahui bahwa seseorang memandang kita baik, tanpa sadar kita terdorong untuk
memandang orang tersebut menyenangka. Jadi, apabila ingin disukai dan dihormati
seseorang, maka tunjukkanlah bahwa kita menyukai dan menghormatinya pula.
G.
Biarkan
Dia Membantu Anda
Peradigma
mengenai orang akan lebih baik tidak menyukai kerika melukainya, baik secara
sengaja maupun ridak, hal itu bisa jadi benar. Hal itu adalah upaya mengurangi
pertempuran batin saat itu. Dan untuk mengurangi konflik batin, dilakukanlah
dengan tindakan sejalan dengan konsep diri.
H.
Sikap
Positif
Untuk
mendapatkan keinginan sesuai berjalan dengan baik, berfikirlah positif dalam
melakukannya. Energi yang dipancarkan orang yang bersikap positif, membuahkan
hasil yang luar biasa.
I.
Manusia
Biasa
Tindakan yang
diupayakan sempurna belum tentu bisa mendatangkan hasil yang diharapkan. Tanpa
disadari, kita dapat melakukan hal konyol atau memalukan dan akhirnya tersenyum
pada diri sendiri, itu yang terkadang dapat memikat hati orang lain. Itu
berarti bahwa menjadi diri sendiri membuat mereka merasa lebih dekat berada
disekitar anda. Humor mengenai kesalahan sendiri memang ampuh dalam mengambil
hati siapapun. Tak ada seorangpun yang menyukai orang yang suka pamer atau
bangga dengan kebaikan dirinya sendiri.
Perhatian Sangat Menentukan
Manusia juga
membutuhkan dan menginginkan perhatian. Seringkali mereka bagaikan jalan
berlubang, diberi perhatian sebesar apapun tak merasa puas, dan tidak
menginginkannya lagi. Padahal, sebuah perhatian menentukan perilaku yang anda
sukai dan tidak sukai dengan meningkat. Dan ketika perhatian dihilangkan, anda
akan menghilakngkan kekuatan yang membuat perilaku negatif itu bertahan.
Terkadang, perhatian tak berarti positif, namun kadang kita tidak perlu
memberikan perhatian yang negatif untuk membuatnya jera melakukan kesalahan.
Kebanyakan orang
bersikap netral ketika memulai suatu hubungan. Hal ini membuat seseorang
kemudian bisa menyukai atau tidak menyukai anda. Dam bisa saja membuatnya
semakin dekat atau malah semakin jauh dengan anda. Jadi, suatu perhatian sangat
diperlukan jika kita menyukai seseorang. Termasuk perhatian dalam cara anda
memperlakukannya.
Disini akan
dijelaskan mengenai faktor-faktor utama aspek kecil dari tingkah laku manusia:
A.
Kelangkaan
Hadir
Daya
tarik bukanlah sebuah harga mati. Penilaian orang terhadap anda sebgaian besar
ditentukan oleh apa yang anda lakukan, bukan oleh siapa dan seperti apa
penampilan adnda. Diperlukan hukum kelangkaan disini. Ingatlah bahwa rasa cinta
merupakan tahap setelah suka dengan seseorang. Lalu dari rasa cinta, dalam
hubungan anda yang menginjak serius, perlulah membatasi frekuensi pertemuan
dengannya.
B.
Perspektif
Ketika
anda sedang tidak berfikir dan malah banyak yang memiliki perspektif seperti “oke, lihat saja apa yang akan terjadi,
mungkin dia akan menjadi pasangan hidup saya, dan bisa juga tidak.” Sikap dan
tingkah laku inilah yang selanjutnya membuat anda tampak lebih menarik
C.
Rasa
Khawatir
Dalam
setiap hubungan, apabila anda dianggap taken
for granted bagi pasangan anda, dia tidak akan menghargai anda dan mulai
melirik orang lain. Manusia akan memunculkan rasa bersyukur manakala diberi
rasa kehilangan. Artinya, pasangan anda mengkhawatirnkan hubungan dengan anda,
maka ketidakpastian yang dialaminya bisamengurangi keangkuhan dan rasa tidak
bersyukur.
D.
Cara
Membuat Seseorang Nyaman Dengan Anda
Ada
perbedaan penting antara: (1) penuh perhatian dan baik hati dengan mengatakan
dia adalah segalanya dan satu-satunya bagi anda, dengan (2) penuh perhatian dan
baik hati lebih objektif dan banyak terkait dengannya. Hal inilah yang akan
menjadi poin penting, karena hanya orang yang percara diri dan tangguh terlihat
di mata pasangannya akan membuat terkesan hebat. Cobalah untuk tidak
menunjukkan bahwa dia adalah segalanya bagi anda dan bahwa anda tidak bisa bisa
hidup tanpanya.
Tips Meredakan Amarah Pasangan
Memang manusia
memiliki kesadaran, tetapi jangan lupa juga bahwa manusia memiliki emosi dan
nafsu. Lesadaran memang bisa digunakan untuk mengendalikan diri manusia, tetapi
tidak semua bisa begitu. Bahkan kebanyakan tidak berdaya terhadap emosi dan
nafsu mereka. Banyak yang tahu dan sadar apa yang dilakukannya salah, tetapi
mereka tetap melakukannya.
Kehidupan dalam
hubungan berpasangan tidak jauh dari rasa cemburu, cenderungnya begitu.
Sebenarnya rasa cemburu itu hanya pada area relevan dengan harga diri
seseorang. Dengan kata lain, membangun harga diri pasangan anda bukanlah
jawaban terpenting yang akan dibahas. Pasangan akan merasa terancam pada area
yang dianggap sebagai basis identitasnya. Bisa dikatakan bahwa kecemburuannya
bersumber pada iri terhadap sesuatu yang dimiliki oleh teman anda dan dia tidak
memilikinya. Rasa iri tersebut berakar pada kecemasan yang mendalam dan dia
akan mencermati semua ucapan atau tindakan dan menyimpulkan bahwa dia tidak
bisa mempercayai anda. Bahkan hal-hal sepele akan disalahartikan, logika akan
tenggelam dalam emosi yang tidak stabil. Cemburu itu perlu, sebagai obat cemas antara
hati dan pikiran
Mengatasi Perilaku Buruk Anak
Dalam berbagai
bidang kehidupan terutama pada konsep keluarga, kita pasti berharap agar semua
yangn kita inginkan terpenuhi. Misalnya, mempunyai anak yang soleh dan berbakti
kepada orangtua. Tetapi sayangnya, seringkali justru apa yang terjadi tidak
sesuai dengan yang diinginkan, seperti; rengekan, amukan, bantahan, kata kasar
atau kotor, rajukan, yang sering kali membuat anda kehabisan akal.
Dalam rangka
membantu para orangtua untuk mendapatkan lebih banyak perilaku yang disukai,
mengurangi perlaku yang tidak disukai, berikut ini adalah paparan rencana yang
akan dilakukan orangtua kepada anak yang bersikap buruk:
A.
Membantah
Abaikanlah
sikapnya, pujilah jika anak menurut walaupun dengan menggerutu. Jika masih
membantah, berikan peringatan dan konsekuensinya
B.
Mengeluh
Berempatilah
ketika dia mengeluh tanpa merengek, jika masih berlanjut mengeluh, abaikan, dan
keluhan akan berhenti
C.
Berbohong
Hal
ini tergolong perilaku yang kadang-kadang tidak disukai dan selalu tidak dapat
ditolerir. Ajarkan pentingnya mengatakan kebenaran dengan dongeng pinokio.
Pujilah mereka jika mengakui kesalahan.
D.
Mengatai
atau Mengejek
Tidak
dapat ditolerir ketika melakukan hal kasar, atau kata-kata yang menyakitkan
hati. Hal yang perlu dilakukan yaitu engan cara mengabaikan sikap anak yang
mengatai atau mengejek, kesenangannya akan segera hilang. Tetap memberi batas
untuk perilakunya yang kasar.
E.
Menentang
Tunggu
dan pujilah jika ia menurut. Umumkan anda akan mengabaikan perilaku
menentangnya. Berikan pula peringatan akan konsekuensi.
F.
Mengamuk
Umumkan
dengan tegas (dengan kontak mata) bahwa anda akan mengabaikan amukannya. Jaga
anak tetap didekat anda, jika mengamuk pada orang lain. Bercakap-cakaplah dan
tarik nafas panjang sampai anak tenang, lalu pujilah. Jika anak tidak tenang
juga, berikan peringatan dan konsekuensi akibat mengamuk, dan berikan
kesempatan kepada dia untuk tenang. Lalu jika anak sudah mengatakan alasannya,
puji usahanya.
G.
Mengadu
Mengabaikan
aduannya lalu alihkan perhatian. Puji anak jika sudah menyelesaikan masalahnya
sendiri. Jika anak cenderung menyerang saat tersinggung, izinkan ia meminta
bantuanmu dalam menyelesaikan masalahnya.
H.
Merengek
Mengabaikan
rengekannya dan diganti dengan perhatian anda. Tunggu dan puji saat ia telah
menggunakan suara normal. Umumkan kalau anda akan mengabaikannya lain kali.
Mengajak Bekerjasama Pada Anak
Berkebutuhan Khusus
Alam semesta ini
tidak hanya terdiri dari materi saja, tetapi juga imateri. Apa saja imateri
itu? Yaitu adanya fenomena perasaan. Logika, nilai, keinginan, dan freewill, itu adalah bukti adanya
hal-hal yang bersifat imateri. Imateri ini kebanyakan adalah mekanisme, dan materi merupakan wadah
dari mekanisme tersebut, dengan kata
lain alatnya.
Dalam kehidupan,
bahkan alam, ridak ada yang ersifat seperti garis lurus, bahwa sebab “a” pasti
berimplikasi akibat “b”, bahkan dalam hukum alam sekalipun. Ada asap, belum
tentu ada api. Air belum tentu selalu jatuh kebawah. Hukum alam berlaku dengan
hukum “jika… maka…” jika semua variabel terjadinya suatu kondisi A terpenuhi,
maka A akan terjadi. Jika tidak, maka yang terjadi mungkin A’.
Pada mereka yanf
mempunyai keluarga yang berkebutuhan khusus, anak autis, hiperaktif, atau
kekurangan mental, ada cara efektif dalam penenangan memengaruhinya. Perlu
dicatat, perilaku anak berkebutuhan khusus ini sering kali bersumber dari
gangguan fisiologis, bukan psikologis. Menciptakan sebuah kedekatan kerja sama
dengan anak-anak ataupun dengan orang dewasa pada dasarnya ada dua unsur, yaitu
memberi dia peraaan berwenang dan mengguakan argumen berdasarkan emosi.
Tidak selamanya
keterbatasan itu hanya berarti terbatas dan tidak berdaya. Bisa jadi,
keterbatasan itulah yang memunculkan “ketidakterbatasan”. Justru karena manusia
itu “lemah”, maka dari itulah dia berusaha bertahan dengan segala yang dia
miliki. Apakah itu? Akal, ia berfikir keras untuk melawan keterbatasannya
dengan memanfaatkan apa yang ada disekitarnya untuk menggantikan apa-apa yang
tidak ia miliki dibanding makhluk lain. Manusia memang makhluk yang serba
terbatas, tetapi Tuhan telah membekalinya dengan mekanisme tidak terlihat, yaitu freewill
dan segala perangkatnya. Sebuah freewill
kepada anak berkebutuhan khusus adalah dengan memberikan pilihan-pilihan
kepadanya. Jadikan dia sebagai bagian aktif dari proses yang ada dengan
memberinya pilihan yang mengisyaratkan kerja sama.
Tes Teman Sejati
Ada yang
mengatakan, dan saya sendiri pun sebenarnya sepakat bahwa sepertinya segalanya
akan lebih mudah jika kita bisa bersikap “tidak peduli”. Saya sering
berandai-andai, jika saja saya bisa menjadi tidak peduli, mungkin tidak perlu
merasakan sakit hati seperti ini. Dan kenyataannya, memang saya lebih memilih
untuk tidak peduli pada beberapa hal, yang saya kita saya tidak akan sanggup
untuk menanggung resikonya jika saya peduli. Menjadi peduli itu berat, bahkan
menyakitkan. Mungkin orang akan berfikir, “terus anda mau hidup sendiri dan
tidak mau peduli dengan apapun, begitu?” saya mungkin akan berkata “ya”, jika
memang hal itu bisa dilakukan. Tapi masalahnya adalah kita hanyalah seorang
manusia, dan manusia adalah makhluk sosial. Jadi sangatlah tidak mungkin bagi
kita untuk tidak peduli kepada semua orang, atau apapun. Saat kita memutuskan
untuk menjadi seperti itu, maka sama halnya dengan mengingkari diri kita
sendiri. Dan menjadi seperti itu tidak hanya menyakiti orang lain, bahkan diri
kita sendiri-lah yang paling tersakiti. Karena yang saya tahu saat kita
memutuskan menjadi seseorang yang “tidak peduli” seperti itu, diri kita sudah
cukup merasakan ras sakit yang sangat, diri kita yang sebenarnya sangat
sensitif dan penuh kepedulian, menjadi sangat muak karena terlalu banyak
menanggung rasa sakit. Da semua itu cukup bagi kita. Karena jika kita masih dan
terus peduli pada hal-hal yang menyakitkan itu, kitalah yang akan hancur, kita
pula yang akan kehilangan diri kita sendiri.
Meskipun begitu,
saya tetap masih bisa melihat, mendengar, dan merasakannya. Rasa sakit yang
sama seperti saat saya peduli. Ternyata, selama ini saya hanya berpura-pura
“tidak peduli”, alih-alih menutupi rasa trauma terhadap rasa sakit itu.
Kenyataanya, saya tidak pernah bisa menghilangkan ataupun mematikan perasaan
itu. Kenyataanya juga saya tidak bisa menjadikan diri saya benar-benar carefree seperti yang saya inginkan.
Sebuah
persahabatan yang sejati dibangun dari dasar kepedulian sesama manusia yang
ingin berbagi suka dan duka. Tidak hanya sukanya saja, lalu mendadak kabur saat
duka datang. Betapa itu akan membuat seseorang terluka, namun orang yang kuat
akan selalu kembali tegar dan bangkit dari keterpurukan setelah terjatuh.
Berikut ini
adalah beberapa ciri teman kita adalah seorang teman sejati:
A.
Perhatian
Salah
satu kriteria penting dalam menilai teman sejati adalah seberapa perhatiannya
terhadap kehidupan anda. Coba katakan mengenai hal penting yang terjadi pada
anda, lihatlah reaksinya, apakah dia menanggapi dan mencari tahu. Jika tidak,
maka hubungi dia lagi dan apakah dia menyinggungnya atau tidak. Terakhir, jika
tidak respon apakah dia mengingat percakapan anda sebelumnya tentang hal itu
atau tidak.
B. Kesetiaan
Ceritakan
rahasia seorang teman dekat anda dan lihatlah apakah dia berkomentar atau
tidak. Seorang teman sejati mengetahui arti kepercayaan dalam sebuah hubungan.
Jika benar dia teman sejati, dia akan merasa keberatan dengan cerita anda.
C.
Kebanggaan
Lihatlah,
siapa yang menepuk punggung anda ketika anda sukses mengerjakan sesuatu dalam
hidup anda. Seorang teman sejati akan bangga dngan prestasi anda, bukannya iri
dengan kesuksesan anda
D.
Kejujuran
Sesuatu
yang tidak ingin anda dengar tapi dia menceritakan dengan anda secara
terang-terangan. Dia pun rela anda benci jika apa yang dilakukannya bermanfaat
untuk anda. Dan dia mau mengatakan hal-hal bermanfaat untuk anda, sekalipin dia
tahu hal itu dapat membuat anda kecewa padanya.
E.
Penghargaan
Teman
yang baik akan menghormati harapan-harapan anda dan memberikan anda kesempatan untuk
menggapainya tanpa memaksa. Walau terkadang dia menyinggung anda untuk
menceritakannya, jika anda telah menegaskan untuk tidak bercerita.
F.
Pengorbanan
Apakah
dia mau mengorbankan sesuatu, jika itu bisa membuat anda senang? Relakah dia
mengorbankan kesenangannya sendiri untuk kebahagiaan anda? Siapa yang
memutuskan apa yang akan anda lakukan? Apakah arti kompromi menurutnya? Ketika
situasi berisiko tinggi sedang menimpa anda, bagaimana dia bersikap? Kebanyakan
dalam hal ini, orang yang jawabannya tidak, maka dia akan berhamburan pergi dan
mendahulukan untuk kepentingannya sendiri. Jika jawabannya iya, terbukti bahwa
dia berfikir dan berencana untuk membantu ada keluar dengan selamat.
Senjata
Ampuh Dalam Membuat Kesan Pertama
Berkenaan
mengenai kesan pertama, ada yang namanya disebut “pengaruh pertama”, yaitu
proses kesan pertama yang menyebabkan kita mengangap bahwa tingkahlakunya
setelahnya sesuai dengan kesan yang pertama ditemui. Apabila kita menemui
seseorang baru pertama terkesan baik, maka selanjutnya akan melihat tingkah
lakunya lebih baik. Tanamkanlah kesan pertama sebagai seseorang yang
menyenangkan, seperti tersenyum. Tersenyum itu bisa mengatakan banyak hal
tentang anda, tentunya hal yang positif. Faktor lain yang dapat mempengaruhi penilaian
awal orang terhadap kita adalah “kemudahan dikenali dan pencitraan”.
Sederhananya, suatu kemudahan yang membuat kita cepat mengingat pikiran atau
gagasan tertentu juga akan menambah persepsi kita.
Penelitian oleh
Higgins, Rholes, dan Jones (1977), seseorang yang terbentuk pikirannya dengan
kata-kata sembrono, angkuh, suka menyendiri, dan keras kepala akan mempunyai
kesan negatif diawalnya, maka akan memandang dia orang yang arogan dan
sembrono. Hal ini dikarenakan sebuah kata-kata dan gagasan-gagasan yang termuat
telah terbayang dibenak seseorang. Bagaimana dengan seseorang yang sudah
terlanjur bersikap sangat buruk pada kesan pertama? Apabila terlanjur melakukan
tindakan yang kurang baik, cobalah untuk tidak membela diri bahwa diri anda
tidak salah.
Bisa saja
terdapat tantangan dalam menghadapi kesan pertama yang positif, seperti ada
pihak ketiga yang tidak menyukai kira dengan mengejutkan hal yang negatif
mengenai diri kita. Dengan adanya faktor pergaulan yang sangat berpengaruh,
secara tidak sadar akan dapat melekat pada persepsi tentang diri anda secara
positif. Manusia akan terkenang di awal dengan apa yang dilakukan di awal
berumpa, bukan hanya dengan apa yang dikatakannya.
Mengendalikan Situasi Pelik Dengan
Tenang Dan Pede
Masalah kalau
tidak dihadapi dan diselesaikan tentu tidak akan selesai. Sekalipn ditinggal
dan berusaha untuk dilupakan, pasti tetap akan menghantui seumur hidup. Tetapi,
bukan berarti melarikan diri itu selamanya salah. Kadang kita semua juga perlu
“melarikan diri” sejenak, untuk mengumpulkan kekuatan. Ada kalanya kita butuh
untuk melarikan diri dari segala masalah yang kita alami. Tidak apa, asalkan,
kita harus memastikan bahwa setelah pelarian it, pasti dan harus kita kembali
untuk menyelesaikan masalah yang telah kita tunda selama pelarian kita itu.
Melarikan diri itu wajar adalah hal yang dapat wajarkan sebagai seorang
manusia. Pastinya ada saat dimana kita merasa “down” dan butuh waktu untuk menarik diri dari setiap permasalahan
dan menenangkan pikiran.
Manusia yang
memiliki dorongan untuk melarikan diri dari masalah itu ada tujuannya. Karena
Tuhan tahu bahwa manusia itu tidak selamanya kuat, ada titik lemahnya. Maka
dari itu, Tuhan menciptakan mekanisme
pertahanan diri yang seperti itu dalam diri manusia (termasuk juga imajinasi
dan tempat-tempat indah di dunia). Jadi mulai sekarang, jangan khawatir saat
kalian merasa kaliah buth untuk melarikan diri, sedikit menarik diri dari
masalah yang kita hadapi. Tapi, bertekadlah, berjanjilah pada diri kalian sendiri
dan Tuhan, bahwa dalam pelarian diri anda itu, anda harus bisa menemukan
kembali semangat dan cara untuk menyelesaikan masalah anda. Dan yang pasti,
jangan lupa kembali untuk menyelesaikan masalah anda dengan diri anda yang baru
dan lebih percaya diri menghadapinya.
Kebenaran Paslu Versus Asli
Anda akan bisa
mengetahui apa yang seseorang katakan itu benar atau membawa setumpuk
kebohongan, dengan teknik conundrum
atau teka-teki. Pembohong tidak akan bisa menjawab dengan yakin, sehingga
jawaban yang diberikan terkesan meragukan. Semua perlu kerincian. Semakin rinci
ceritanya, semakin anda bisa mempercayai apa yang dia ceritakan. Cerita yang
dikarang-karang sering mengandung banyak kejanggalan, samar-samar, dan abstrak.
Seberap spesifik orang tersebut bercerita?
Orang Yang Tdak Disukai Menjadi Tertarik
Denganmu
Ada dua tipe
saat mengetahui seseorang tidak menyukai kita. Pertama, tipe orang yang
sepertinya sangat sulit untuk memulai, tapi mereka akan berusaha untuk
menyelesaikan segala sesuatu yang mereka mulai. Namun, ada juga orang yang
lebih mudah untuk memulai, tapi malah sulit untuk menyelesaikan sesuatu. Ketika
seseorang itu menghindari kita, gunakan strategi agar membuat kita dipandang
menarik dan akhirnya terpikat.
- Menciptakan aktivitas yang dapat meninggikan kondisi emosionalnya bersama anda
- Gaya berjalan kita yang terkadang menjadi daya tarik fisik
- Membangkitkan perasaan suka dengan menatap matanya saat dia sedang berbicara dan mendengarkannnya
- Dipandang orang lain lebih menarik ketika kita mendekatinya saat dia sedang kurang percaya diri, seperti saat sedag sedih, gelisah, tegang, sangat gembira, medekatinya dan berbinvang-bincang adalah hal terbaik untuk membangkitkan emosi
- Penampilan juga dipandang perlu agar menarik, yang tidak mencolok dan tidak berlebihan, yang penting rapi dan bersih.
- Nada bicara yang sopan dan ramah membuat pesona khas untuk orang yang pertama kali bertemu, hal ini sangat efektif.
- Cenderung kita suka membandingkan ketika bertemu seseorang untuk pertama kalinya, maka jika ingin seseorang menyukai kita, bawalah orang yang penampilannya tidak menarik.
- Begitu dia menyukai anda dan menunjukkan gerak-geriknya, maka tingkatkan lah daya tarik anda dengan menunjukkan anda tertarik padanya.
Mematahkan Si Penggertak
Apakah yang
disebut dengan gertakan? Seseorang dikatakan menggertak apabila dia sangat
menolak sesuatu, tetapi pura-pura menerimanya. Atau, jika dia menginginkan
seseuatu, tetapi berpura-pura menolaknya. Si penggertak akan berusaha tampil
seolah-olah tak peduli, padahal dia sangat peduli, atau berpura-pura peduli padahal
tidak. Si penggertak akan berusaha membuat kesan palsu untuk menyembunyikan
maksud di dalam hatinya. Kuncinya, orang yang menggertak pada umumnya terlalu
menyeimbangkan di antara dua arah yang berlawanan, dan hal itu tampak sangat
menonjol jika dicermati. Mereka seolah-olah berusaha tampil dengan sangat
percaya diri dan akan melakukannya dengan cepat dan pasti. Padahal, sebenarnya
dia tidak percaya diri. Hanya untuk mengulur waktu agar bisa memikirkan langkah
yang akan dilakukan selanjutnya. Hal ini berlaku untuk semua situasi.
Fakta
menyebutkan bahwa orang yang tidak percaya diri akan berusaha tampil penuh
keyakinan dan nyaris sombong untuk menutupi perasaan sesungguhnya. Dia hanya
akan menampilkan dirinya yang palsu. Hal ini akan berlaku untuk situasi yang
spesifik. Sedangkan orang yang mempunyai harga diri dan kepercayaan diri yang
tinggi, cenderung tidak memamerkan kepada dunia sekitar bahwa dia hebat.
Ketahui dan sadarilah bahwa para penggertak menargetkan anda karena anda
memiliki sifat-sifat yang membuat mereka iri dan merasa tidak memadai dalam
beberapa hal. Anda pasti bisa menyelesaikan masalah yang ditimbulkan oleh Si
Penggertak terhadap anda, karena anda bisa menjadi Si Cermat yang memiliki
taktik dalam menghadapinya
Cara Hebat Untuk Menguak Perasaan Yang
Sesungguhnya
Mengetahui
perasaan sejati orang yang sebenarnya itu tidak mudah. Apalagi ketika baru
mengenal seorang sahabat, entah itu dilingkungan rumah, masyarakat, kuliah,
atau di lingkungan kerja. Untuk dapat menguak perasaan seseorang hanya dalam
beberapa menit, maka perlu menciptakan hubungan yang saling percaya. Pertama
yang perlu dilakukan adalah. Menceritakan sebuah rahasia positif atau sesuatu
pribadi kepadanya. Dan akan lebih efektif, dia perlu beranggapan bahwa hanya
dia yang mengetahuinya. Bisa jadi akan merugikan kalau dia tidak mempercayai,
dan juga sebaliknya. Ketika anda menceritakan sesuatu tentang diri anda, dia
tidak hanya akan merasa lebih dekat, tetapi juga merasa perlu membalas dengan
berbagai rahasia pribadi kepada anda. Lalu, dia akan mulai terbuka dengan anda,
itu merupakan cara alami yang hebat dan efektif dalam bab ini. Ketika anda
memberi, dia juga sebaliknya, sekalipun hanya pendapat pribadinya, dia akan
lebih mempercayai anda daripada jika tidak melakukannya. Begitu anda
mendapatkan timbalbaliknya, dia akan mempercayai anda dan membuka diri atas
perasaan yang sesungguhnya.
Ketika dia
mengungkapkan pendapat yang sebenarnya, tidak perlu dibantah dan didebat.
Apabila tanpa sengaja berbicara mengenai hal kesamaan, maka dapat mempererat
ikatan psikologis anda dengannya. Pemusatan perhatian pada perasaan kita
tentang sebuah situasi yang tidak menyenangkan akan menghasilkan kebutuhan yang
lebih besar untuk membicarakan perasaan kita itu. Inilah sebabnya beberapa perempuan
yang seringkali lebih mudah tersentuh perasaannya, merasa bahwa pasangan mereka
tidak berkomunikasi dengan baik atau tidak memberikan dukungan emosional. Jadi,
ketika ada orang lain yang mendekat dan menceritakan kehidupannya, maka tanpa
sadar wanita itu juga mengatakan perasaan yang sebenarnya tentang pribadinya,
karena sama-sama tersakiti.
Perlu diingat,
pada saat perbincangan, tunjukkan bahwa anda bukan hanya ingin tahu, tetapi
karena peduli dengannya. Membiarkan dirinya mencurahkan isi hati terkadang
tidak selalu efektif. Cobalah menawarkan bantuan nyata dalam mengatasi
masalahnya, tunjukkan bahwa anda ingin membantu semampu anda, apapun
masalahnya. Dengan gabungan hal ini, maka akan membuatnya lebih terbuka.
Dalam
percakapan, perlu diulang-ulang ungkapan yang mempertentangkan antara beralasan
vs tanpa alasan:
“kamu tentunya
hanya melakukan sesuatu yang menurutmu
perlu dilakukan”
“tak seorangpun
melakukan sesuatu tanpa alasan, hanya orang gila yang berbuat begitu, dan kamu
bukan orang gila”
“kamu
melakukannya karena kamu tahu bahwa kamu perlu melakukannya saat itu, itu masuk
akal, dan itulah sebabnya mengapa kamu melakukannya. Bukankah kamu melakukan
yang masuk akal?”
Ketiga ungkapan
itu jika digunakan terus menerus akan membuahkan hasil dan dapat meluluhkan
serta memberikan pengakuannya kepada anda.
Si Penepat Janji
Akan terasa
kesal ketika melihat orang yang kita sayangi atau teman membual dengan apa yang
sudah dijanjikannya. Hal efektif yang digunakan untuk membuat seseorang menepati
janjinya dalah mennjukkan kepadanya bahwa dia adalah ripe orang yang menepati
janji. Dengan melibatkan egonya, seseorang akan merasa berkewajiban menepati
janji karena hasrat konsistensinya terbangunkan. Dibutuhkan hal yang naluriah
untuk tampil konsisten, yaitu dengan cara melihat diri kita sendiri dan dengan
membayangkan tentang persepsi orang lain terhadap kita. Strategi yang laib bisa
menggunakan gabungan tema-tema seperti persahabatan, komitmen kerja, dan
kesopanan. Pahamilah, jangan berjanji jika tidak bisa menepati. Kelak anda akan
paham bagaimana menjadi seseorang yang sengaja dilupakan.
Trik Si Keras Kepala Mengubah Gagasannya
Apa yang membuat
seseorang menjadi keras kepala? Pertama, ia mempunyai motto, “perubahan
merupakan sesuatu yang buruk.” Dan itu yang membuatnya mengatakan tidak untuk
pendapat apapun. Kedua, ia mempunyai masalah dengan beberapa orang, dalam hal
ini anda. Maka dari itu, ia tidak akan mendengarkan sedikitpun pendapat anda.
Ketiga, ia baru saja lepas dari sebuah situasi meskipun berlainan dan tidak ada
hubungannya. Ketika ia merasa dimanfaatkan dan dimanipulasi, ia akan memilih
keputusan mundur. Keempat, ia memiliki phobia
situasional tertentu, dan itu terkait dengan anda, maka akan menolak jika
dirasa pendapatnya tidak cocok. Apabila anda pernah menghadapi si keras kepala,
pasti anda tahu kalau berdebat dengannya akan sia-sia saja. Logikanya hanya
akan masuk ke telinga kiri, dan keluar di telinga kanan.
Agar Mayoritas Dapat Mengikuti Cara
Berfikirmu
Dengan
mempelajari trik persuasif, anda juga mengetahui kapan seseorang berusaha
memengaruhi anda. Menurut Jay White, penulis kolom di DumbLittleMan.com, salah
satu keuntungan memiliki kemampuan ini adalah anda tak akan kehilangan uang
begitu anda menyadari seorang petugas penjualan mendesak anda untuk membeli
sesuatu yang tidak anda perlukan.
Inilah sembilan
trik yang dapat anda terapkan untuk dapat membujuk dan mempengaruhi orang lain:
1.
Bercermin dengan
Orang Lain
Lakukan
hal ini dengan menirukan gerakan tanga, membungkukkan badan ke depan atau
belakang, atau berbagai gerakan kepala dan lengan lainnya. Anda perlu
melakukannya dengan halus, dan membuat jeda sekitar 2-4 detik antara gerakan
orang tersebut dengan gerakan anda
2.
Kelangkaan
Harga
sesuatu itu dipengaruhijuga ileh kelangkaannya. Makin langka sesuatu itu, maka
makin mahal-lah ia
3.
Membalas Budi
Ketika
seseorang berbuat baik pada kita, kita sering merasa dituntu untuk melakukan
sesuatu untuknya. Jadi, jika anda ingin seseorang melakukan sesuatu untuk anda,
anda bisa memberikan sesuatu yang baik untuknya terlebih dahulu. Tidak masalah
kapan atau dimana anda melakukannya, kuncinya adalah menghargai hubungan yang
ada.
4.
Waktu yang Tepat
Orang
cenderung setuju atau menurut pada anda ketika mereka merasakan kelelahan
secara mental. Sebelum anda memnita sesuatu pada seseotang yang mungkin tidak
akan langsung disetujuinya, cobalah untuk menunggu sampai ada kesempatan ketika
mereka baru saja melakkan sesuatu karena terdesak. Temui dia saat hendak pulang
dari kantor, dan katakan apa yang anda mau.
5.
Keserasian
Teknik
ini kerap digunakan para petugas penjualan. Seorang sales people akan menjabat tangan anda saat sedang bernegosiasi.
Dalam benak kebanyakan orang, berjabat tangan artinya bersepakat, sehingga
dengan melakukannya sebelum kesepakatan tercapai, etugas sales seolah sudah
mendapatkan transaksi yang ia inginkan. Cara yang tepat untuk melakukannya pada
kegiatan sehari-hari adalah membuat seseorang bertindak sebelum mereka
memutuskan.
6.
Obrolan yang
Cair
Saat
sedang berbicara, seringkali kita menggunakan frasa seperti “mmm..” atau
“maksud saya..” dan kata-kata lain yang menimbulkan jeda di tengah pembicaraan.
Hal ini sebenarnya menunjukkan rasa kurang percaya diri kita, yang dengan
sendirinya membuat kita kurang persuasif. Jika anda yakin dengan apa yang anda
katakan, orang lain pun akan mudah terbujuk dengan apapun yang anda katakan.
7.
Menggiring
Secara
sederhana, cara efektif untuk menggunakan kebisaan ini adalah dengan menjadi
pemimpin, membuat orang lain mengikuti anda.
8.
Benefit
Tunjukkan
pada orang lain apa keuntungan bagi mereka jika melakukan tindakan yang anda
sarankan ini. Namun, perhatikan apa yang anda sampaikan. Anda perlu
mengatakanya dengan optimis, mendorong, dan menyenangkan mereka. Sikap pesimis
dan mengkritik tidak akan membantu.
9.
Teman-Teman dan
Penguasa
Kita
cenderung akan mengikuti atau terbujuk oleh seseorang yang berada di posisi
yang lebih tinggi. Ini menjadi contoh yang baik untuk waspada akan “serangan”
persuasif yang sedang dilakukan terhadap anda. Di pihak lain, ini menjadi cara
yang baik pulabagi anda untuk melakukannya pada orang lain, karena anda akan
terkejut betapa mudah membuat orang menyukai anda dan memperoleh kekuasaan di
antara kelompok anda.
Menghadapi Kekerasan Fisik Dan Kekerasan
Seksual
Saat kecil saja
sebuah kenangan baik atau buruk akan terngiang terus. Apalagi saat dewasa,
terjadi sebuah kenangan buruk akan membangkitkan diri menjadi citra yang
negatif; pemurung, penyendiri, dan suka perjalanan jauh hanya untuk
menghilangkan penatnya. Sebuah kenangan buruk bisa berupa perlakukan atau
ucapan buruk berasal dari keluarga, sahabat, dan lingkungan.
Biasanya, pria
yang lebih dominan meletakkan pria lebih kuat dengan kekerasan kepada wanita
cenderung lemah. Hal itu karena wanitanya lebih banyak menurut, berbeda dengan
wanita yang menunjukkan sikap teguh atas keputusan dan prinsip hidup, dia akan
berfikir dua kali sebelum memaksakan kehendaknya.
Dalam hal
pelecehan seksual atau kekerasan seksual bisa menerapkan cara-cara berikut dan
gagasan yang terbukti efektif.
- Dimana terdapat situasu saling mengenal –baik mempunyai jalinan hubungan dekat, atau pernah bertemu sebelumnya- berpura-puralah tertarik dan senang dengan apa yang dilakukan.
- Cara kedua yaitu dengan mencoba menenangkan penyerang dan bujuklah dia gar mengurungkan niatnya.
- Jika kejadian di rumah, katakan bahwa seseorang akan segera pulang. Jika di tempat umum, berteriaklah, menjerit atau lakukan hal-hal yang menimbulkan kegaduhan agar siapapun bisa mendengar anda.
- Bisa juga menghentikan niat jahat si penyerang, seperti muntah, kencing, bersendawa, dan hal-hal menjijikkan lainnya.
- Bela diri dengan fisik. Jika memutuskan untuk melawannya secara fisik, pastikan untuk tidak takut memukulnya dengan keras. Pukul-lah di tempat yang menyakitkan dan letak yang mudah diserang, sepeti mata, pangkal paha, kemaluan, tenggorokan, dan hidung. Jika merasa akan bisa melukai anda dan malah sebaliknya mengalami cacat fisik pada diri kita karena membela diri tersebut, bertahan adalah tujuan utama.
Bagi yang terkena
situasi kekerasan fisik, tujuan utama adalah keluar dari situasi itu tanpa
terluka.
- Bijaklah dalam menghadapi situasi. Apabila kita tidak mengenal seseorang yang melakukan kekerasan seperti memancing perkelahian, entah dengan sengaja atau tidak, tidak usah dipedulikan. Jika bisa menjauh, menjauhlah.
- Jika seseorang tersebut adalah orang yang anda kenal, dan berawal dari sebuah pertengkaran, maka perlu dipahami bagaimana dinamikanya. Untuk meredakan kemarahannya, akui kekuasaan dan kekuatannya.
- Jika kedua langkah tersebut tidak berhasil gunakan cara ini; gusarlah pada diri sendiri melebihi kegusarannya terhadap anda. Dia berteriak karena merasakan marah, sakit hati, frustasi, dan terhina. Jika anda berhasil meyakinkan bahwa anda lebih buruk darinya, dia tidak akan melakukan apa-apa selain berteriak. Ketika anda mengalah secara lisan, dia tidak memiliki motivasi kuat untuk menyakiti anda secara fisik karea egonya terpuaskan.
- Pepatah mengatakan “jangan pernah bertengkar dengan orang yang lebih gila dari anda.” Lakukan apa saja yang membuatnya berfikir anda gila. Berperilakulah seperti orang gila. Maka dia akan menyimpulkan bahwa anda merupakan orang yang tak diharapkan, dan menganggap anda sangat berbahaya. Pada akhirnya, dia tidak mengendalikan situasi dan tidak lagi merasa tangguh.
- Apabila langkah diatas tidak membuahkan hasil, pukul lebih dulu dengan keras pada letak yang rawan, seperti mata, pangkal paha, kemaluan, tenggorokan, dan hidung.
Ungkapan Maaf Dari Orang Yang Melakukan
Kesalahan
Sebagian orang
cenderung suka menyalahkan, tapi saat ditanya secara detai kesalahan tersebut,
cenderung defense atau menghindar,
termasuk saat dia menyalahkan dirinya sendiri. Seakan merasa mereka sedang
diserang dan disalahkan. Kalau begitu caranya, darimana kita bisa belajar dari
kesalahan kita? Kita hanya mengetahui kalau kita salah, tetapi tidak tahu
dimana letak kesalahan tersebut dan tidak berusaha mencari cara memperbaiki
kesalahan itu. Kita hanya tahu itu salah dan harus ditinggalkan. Dan tahukah anda,
dengan cara itu, maka anda akan menemuan semua hal itu salah, tidak ada yang
benar. Jika anda tidak pernah benar-benar belajar dari kesalahan, maka meskipun
mencoba untuk menempuh jalan yang berbeda, maukah anda jatuh karena hal yang
sama di lubang yang sama?
Kenapa
orang-orang lebih senang mencari kambing hitam daripada okus pada proses
pemecahan masalah. Meninggalkan kesalahan daripada meneliti lebih dalam
kesalahan dan memperbaiki apa yang seharusnya diperbaiki, agar kesalahan itu
tak berlarut pada masalah lainnya. Menghindar dan merasa “diserang”, oleh
orang-orang yang justru ingin memahami detail
masalahnya agar dapat menemukan titik terang. Minimal, cobalah untuk obyektif
dan menyampungkan persaan terlebih dahulu, sehingga bisa berdikusi dengan baik.
Mari saling memperbaiki agar kita tidak jatuh pada kesalahan yang sama
berkali-kali.
Empat Hal Yang Mampu Membuat Orang Lain
Terbuka
Seseorang
terkadang tidak terlalu memikirkan apa yang diucapkannya. Jika anda mengajukan
pertanyaan dan jawabannya “saya tidak tahu”, maka perlu menggunakan teknik
berikut, gunakan sesuai situasinya.
·
“oke,
lalu mengapa anda tidak memberitahu saya kenapa anda berfikir seperti itu?”
·
“saya
bisa mengerti. Tetapi, apa kira-kira sebabnya?”
·
“bisakah
anda memberi tahukan saya bagian mana yang menurut anda bukan masalah?”
·
“pernahkah
anda merasakan hal semacam ini sebelumnya?”
·
“bisakah
anda sebutkan satu saja alasannya?”
·
“apa
kata yang paling tepat untuk menggambarkan isi pikiran anda?”
Sebenarnya, saat
dia menjawab “saya tidak tahu”, itu karena dia merasa bersalah atau “tolol”
atas ucapan-ucapannya. Bisa saja dia melakukakn kesalan karena tidak sengaja.
Stop Rumor
Rumor lebih
cepat menyebar secara rahasia dan tanpa menyebutkan nama penyebarnya, kadang
juga ada yang mengetahui siapa biang keladinya. Hal ini berarti bahwa rumor
bertahan karena sifatnya, yaitu disebarkan dalam “kerahasiaan”. Apabila anda
bisa mengungkap sumbernya, maka rumor itu akan berhenti. Para penyebar rumor
seringkali tidak menyebarkan rumor lagi segera setelah keberadaannya terungkap.
Sesuatu yang
dilampiaskan begitu saja dengan kebencian seperti, “saya mungkin akan merusak
seluruh kehidupan positif (diri saya) yang saya bagun selama ini. Dan kemudian
menyesalinya seumur hidup. Atau terus terjebak dalam kebencian yang tak
berujung.” Yang jelas, menjadi tidak tenang, pikiran kemana-mana dengan
kekhawatiran yang muncul dalam kepala, akhirnya merasa terbebani. Karena
itulah, akan lebih baik jika dikembalikan kepada “Yang Memberikan Hidup”, lalu meulai mengembangkan
sikap ikhlas pada diri sendiri. Karena terkadang tanpa kita sadari, sisi lain
dari diri kita bisa mencoba untuk “membalaskan: kebencian kita.
Seseorang pasrti
perta melampiaskan kebencian itu sekali, sambil sebisa mungkin menahannya. Dan
ternyata sikap “pembalasan” itu tetap ada. Tetapi, paling tidak dari satu
konflik tersebut, kemudian mencoba untuk lebih saling memahami alasan mereka
melakukan rumor negatif kepada kita. Mereka tak sepatutnya disalahkan, karena
pada hakekatnya manusia pada awalnya diciptakan dalam kondisi fisik dan hati
yang baik. Itulah mengapa, jangan sapai dengan sengaja membuat orang lain benci
pada kita, meskipun untuk melindungi orang tersebut atau “menguji” orang
tersebut. Lebih mudah bagi kita untuk berbuat jahat terhadap orang-orang yang
tidak kita lihat sebagai manusia nyata, dan juga terhadap orang-orang yang
tidak pernah kita lihat secara fisik. Dari penjelasan di atas, terdapat dua
kriteria psikologis, yaitu pandangan (dapatkah kita melihat orangnya) dan
kedekatan (seberapa dekat jarak fisik orang itu dengan kita).
Untuk menghadapi
rumor negatifm ada beberapa cara untuk menghentikannya:
- Temukan dan kenali sumber atau orang yang bertanggungjawab menyebarkan rumor. Pada dasarnya ada dua ciri dalam sebuah rumor, baik itu rumor yang berjalan seperti kobaran api liar maupun kecil. Penyebab rumor menyebar adalah karena mereka menarik dan kebenaran lebih berbahaya daripada kebohongan total. Hal ini karena tak seorang pun mau menggosipkan sesuatu yang nyata-nyata salah dan bodoh, tetapi dengan butir kebenaran, gosip menjadi masuka akal dan menarik untuk dibicarakan.
- Anda perlu memanusiakan diri sendiri dan juga dirinya.
- Terapkan hukum kedekatan aktual yang mendatangkan perubahan besar.
Menghadapi rumor
perlu juga dimanfaatkan untuk keuntungan anda. Saat dierpa rumor, tidak usah
menyangkalnya, membela diri, atau memadamkannya, karena orang bisa semakin
mempercayainya. Sebaliknya, sebarkan saja rumor yang lebih besar yang tidak
hanya menggantikan rumor sebelumnya, tetapi juga menenggelamkannya. Kebanyakan
orang akan mengabaikan rumor yang kedengarannya tidak masuk akal. Mereka akan
enggan menggali-gali kebenaran sebuah rumor yang keseluruhannya tampak
dibuat-buat.
Sebuah rumor
cenderung dilihat hitam dan putih serta benar dan salah, bukan dicari
abu-abunya alias keraguan antara benar dan salah. Rumor jarang mengandung
bukti-bukti material, setiap orang akan menilai sendiri apakah rumor itu masuk
akal ataukah tidak. Jadi, semakin heboh sebuah rumor, semakin ia kurang masuk
akal dan semakin kurang menarik. Rumor akan terhisap oleh arus kebohongan yang
mencolok dan akan tertimbun oleh longsoran gundukan bualan. Tak seorang pun
tahu apa dan siapa yang perlu dipercaya.
Menakhlukkan Teman Yang Menyebalkan
Menjadi Teman Baik
Tidak ada
sesuatu yang sempurna, “mutlak” di dunia ini. Begitupun dengan manusia, entah
kediriannya atau hasil karyanya, materi ataupun imateri, fisik maupun psikis,
tidak ada yang sempurna di dunia ini. Apabila teman anda begitu menyebalkan karena
sudah menyakiti anda, maka alasan dia melakukannya adalah karena dia mengira
bahwa anda tidak menyukainya, dia merasa terancam oleh anda, dia suka bertindak
menyakiti kepada siapapun, dan anda memberikan alasan kenapa untuk tidak
menyukai anda. Apabila alasan-alasan itu ada padanya, dan jika hanya alasan
pertama, kedua dan ketiga, maka lakukan cara efektif berikut ini:
- Pastikan masalahnya tidak berasal dari anda. Bila anda menduga seseorang tidak menyukai anda, anda bisa menafsirkan bahwa tindakan-tindakannya negatif. Diperlukan kepercayaan diri yang positif dalam hal ini.
- Katakan pada pihak ketiga bahwa anda benar-benar menyukai, mengagumi, dan atau menghormati dia. Hal ini akan mendatangkan hukum kasih sayang timbal balik.
- Menunjukkan ketertarikan anda terhadapnya, anda akan membuatnya menyukai anda lebih cepat daripada anda berusaha setiap hari membuatnya tertarik kepada anda.
- Berbicara hal-hal yang sama-sama anda punya, seperti gagasan, nilai, pandangan, dan lain sebagainya.
- Rasa suka yang ditunjukkannya didasarkan pada cara anda membuatnya nyaman dengan diri sendiri. Meskipun anda orang yang hebat di matanya, dan dia takkan menyukai anda jika anda membuatnya merasa tidak penting dan tidak berarti.
Dunia ini
tercipta tidak sempurna, dan karena itu, tidak ada satupun di dunia ini yang “stand out” dan mampu berdiri sendiri
tanpa yang lainnya. Semuanya pasti membutuhkan sesuatu yang lain untuk bisa
bertahan. Semuanya pasti memiliki titik “jatuh” dan “bangkit”-nya. Dunia ini
tidak sempurna, dan bersama saling mengisi kesempurnaan itulah yang membuatnya
tampak sempurna. Bukan sebagai satu orang teman saja yang sempurtna, tetapi
“kesatuan” yang sempurna. Dan kesempurnaan hanya milik Tuhan Yang Maha Esa.
Meyakinkan Si Pewawancara Kerja Agar
Diterima
Bagi kalian yang
baru saja lulus kuliah atau sekolah, dan akan melamar atau melaksanakan
wawancara kerja, coba ikuti segala tips yang diberikan pada artikel ini.
Meskipun anda merasa pintar dan brilian, jangan terburu-buru yakin bahwa semua
pintu perusahaan akan terbuka secara otomatis untuk anda. Sebab pada
kenyataannya, para Tuan dan Nyonya pintar ini seringkali gagal dalam wawancara.
Alasannya? Tidak smart dan taktis
dalam menjawab pertanyaan.
A.
Ceritakan
tentang Diri Anda
Kalau
anda dipanggil untuk wawancara, sebisa mungkin persiapkan diri dengan baik.
Rasa percaya diri dan menunjukkan bahwa anda menjadi diri sendiri adalah yang
terpenting. Pewawancara tidak butuh jawaban yang berbunga-bunga, berapi-api,
apalagi munafik. Pada kesempatan pertama, mereka biasanya ingin melihat
bagaimana si pelamar menghargai diri sendiri. Oleh sebab itu, buatlah beberapa
poin tentang kemahiran anda, hal-hal yang anda sukai dan inginkan untuk masa
depan anda. Apabila telah menemukan poin-poin itu, berlatihlah mengemukakan
semua itu dalam sebuah jawaban singkat yang cerdas dan optimis
B.
Hati-hati
dengan Pertanyaan Jebakan
Siapapun,
idealnya tidak suka menjawab pertanyaan-pertanyaan yang memojokkan. Tapi
begitulah kenyataanya ketika anda diwawancara. Seringkali banyak hal tidak
terduga yang dilontarkan si pewawancara dan membuat anda seringkali kelepasan
bicara. Poinnya, taktislah dalam memberi jawaban. Jangan pernah memberi jawaban
yang menjelekkan tempat kerja adana yang lama ataupun yang konotasinya negatif.
Apabila anda ditanya tentang kelemahan anda, lebih baik tidak menjawab “saya
sering telat dan lupa waktu” tetapi jawablah lebih taktis, misalnya “kadang
saya memang pelupa, tetapi beberapa waktu ini sudah membaik karena saya selalu
mencatat segalanya di agenda”. Dalam wawancara, si pewawancara selalu berupaya
menggali sedapat mungkin tentang kepribadian pelamar. Perusahaan selalu ingin
diyakinkan bahwa calon karyawannya hanya akan fokus pada pekerjaan mereka,
terutama pada wala masa kerja.
C.
Semangat
dan Bahasa Tubuh
Dalam
wawancara kerja, penampilan memang bukan nomor satu, tetapi menjadi pedukung
yang ikut menentukan. Karena itu, selain berpaikaian rapi, tidak mencolok atau
banyak pernik, juga tunjukkan baha tubuh yang baik. Jangan pernah melipat
tangan di dada pada saat wawancara, karena memberi kesan bahwa anda seorang
yang kaku dan defensif. Idealnya, tangan dibiarkan bebas untuk mengekspresikan
kata-kata anda, tentu saja dengan tidak berlebihan. Selama wawancara
berlangsung, buatlah kontak mata secara intens. Pelamar yang sering membuat
kontak mata menunjukkan keinginan untuk dipercaya serta kesungguhan memberikan jawaban.
Rileks dan sesekali tersenyum untuk menunjukkan bahwa anda pribadi yang hangat.
Umumnya, perusahaan menyukai pelamar yang menyenangkan.
Berpakaian
yang “baik” dalam wawancara memang tidak dapt digeneralisasikan karena setiap
perusahaan memiliki kebiasaan-kebiasaan / budaya perusahaan yang berbeda.
Namun, ada beberapa tips yang dapat diingat, antara lain cari informasi
terlebih dahulu tentang perusahaan Bapak/Ibu yang akan mewawancarai anda. Bagi
pelamar pria, disarankan menggunakan kemeja lengan panjang dan berdasi, tidak
perlu menggunakan jas. Berpakaian rapi dan bersih, tidak kusut. Hal ini
memberik kesan bahwa anda menghargai wawancara ini. Berpakaianlah dengan warna yang tidak terlalu
mencolok. Bagi pelamar wanita, berpakaianlah yang tidak terlalu ketat.
Berpakaianlah dengan desain yang simple,
dan tidak berlebihan dalam menggunakan wangi-wangian dan perhiasan.
D.
Berapa
Gaji yang Anda Minta?
Pada
umumnya, perusahaan sudah mempunyai rentang standar gaji untuk jabatan-jabatan
yang ditawarkan. Bagi pelamat untuk posisi yang lebih tinggi dan langka,
biasanya memiliki kekuatan tawar menawar yang lebih tinggi. Jadi, dalam
menjawab pertanyaan tersebut, anda perlu memperoleh gambaran dulu mengenai
imbalan total yang akan anda terima dalam setahun. Imbalan total dalah gaji dan
tunjangan lain yang diberikan termasuk insentif dan bonus. Selain itu, perlu
ditanyakan apakah imbalan yang ditawarkan PPh
atau Netto.Dalam menjawab pertanyaan
tersebut, jawablah imbalan yang anda harapkan dalam setahun. Berdasarkan harga
pasar yang sesuai untuk jabatan tersebut serta nilai tambah yang anda miliki.
Si Pemimpin Kelompok
Kepemimpinan
tampak begitu mudah bagi orang yang telah menguasainya, tetapi tampak sangat
rumit bagi mereka yang menginginkannya. Kempemimpinan akan terlihat
berkharisma, berpengaruh, dan didambakan manakala mempunyai kepribadian
pemimpin yang bersifat identifikasi terhadap anggotanya, dan punya kerendahan
hati, mempunyai gaya sederhana, serta pengaruh pribadi yang bertanggung jawab
dan terpecaya. Selain kepribadian pemimpin, mekanisme kepemimpinan unsurnya
adalah mengetahui cara dan waktu terbaik untuk meminta masukan atau memberikan
perintah. Penelitian menunjukkan bahwa jika terjadi perselisihan adal sebuah
kelompok, maka akan mereda manakala ada ancaman dari pihak luar. Mereka akan
berafiliasi, mencari dukungan, dan mempererat rasa persatuan. Sebaliknya, para
individu akan mencurahkan perhatian dan permusuhan kepada satu sama lain ketika
ancaman dari luar tidak ada. Sama halnya pada kelompok, individu jugaakan
bertarung dengan diri sendiri jika tidak ada sesuatu yang menyibukkan. Ketika
pikiran tidak terfokus pada suatu masalah, ia akan membuat kekhawatiran.
Sedangkan setelah kepentingan tertentu mengalihkan perhatian, pikiran menjadi
tenang pada masalah awal.
Sebuah
organisasi kelompok, di sana juga ada anggota kelompok, satu atau dua orang
yang kepribadiannya sering berbenturan dengan orang lain, maka perlu melakukan
aturan berikut agar bisa bekerja sama dnegan terpadu dan akhirnya bisa menjaga
kedamaian kelompok.
·
Mengatur
agar dua pihak yang berlawanan duduk bersebelahan, karena akan dapat
menciptakan suasana persatuan dan kerja sama yang lebih kondusif.
·
Mengupayakan
agar kedua belah pihak berdekatan dan saling berhubungan satu sama lain.
Kedekatan akan dapat meningkatkan rasa suka, dan hal ini sangat dibutuhkan
dalam menciptakan kerja sama yang optimal.
·
Cobalah
menciptakan sebuah situasi dimana para anggota bisa saling berjabat tangan atau
saling berkontak fisik. Hal ini akan dapat meningkatkan keakraban.
Menjamin Orang Lain Mau Bekerja Sama
Saat pekerjaan
menumpuk dan sebenarnya itu perlu dikerjakan berdua, sedangkan waktu yang
diberikan semakin mendekati untuk presentasi, maka perlulah meminta bantuan
rekan kerja yang sedang bebas tugas. Lalu, bagaimana caranya agar dia mau
membantu dan menjamin bahwa benar-benar membantu? Cara-cara berikut ini
merupakan faktor yang menentukan apakah seseorang akan membantu anda dengan
halus:
- Jika membutuhkan seseorang seketika itu juga, carilah orang yang sedang tidak sibuk. Bila tidak mendesak, mintalah kesediaannya sedini mungkin, jauh sebelum tiba waktunya.
- Menggunakan hukum balas budi, dimana melakukan ataumemberikan sesuatu untuknya seperti ketersediaan waktu anda untuknya, perhatian, pujian ataupun hadiah.
- Menghindari ketidakpedulian dengan mengingkatkan tanggungjawabnya. Bisa dengan menunjukkan kepadanya bahwa hanya dia tempat mengadu, dan tidak ada yang lain.
- Permintaan anda perlu unsur: spesifik, betapa dia akan merasa lebih baik setelah membantu anda, dan relatif mudah mengerjakan permintaan anda.
- Menunjukkan bahwa kesulitan anda bukanlah akibat dari kesalahan anda sendiri
- Update konsep dirinya untuk memasukkan pendapat bahwa membantu anda adalah sesuatu yang konsisten dengan siapa dirinya.
- Mintalah dia untuk menyaksikan, atau sekedar mengatkan kepadanya tentang orang-orang yang telah membantu dalam kondisi serupa
- Menjelaskan bahwa penanganan anda berdua terhadap kesulitan yang sedang dihadapi adalah untuk kemenangan anda berdua.
- Kegighan dalam meminta akan dapat memperoleh bantuan yang anda inginkan.
- Begitu dia setuju untuk membantu, pastikan bahwa dia akan menepati janjinya, dan anda akan medapatkan bantuan yang dijanjikan.
Menang Dalam Forum Perdebatan
Sering kali kita
mendapat komentar bahwa kita harusnya menghargai pendapat orang lain dengan
pendapat seseorang. Tapi kita justru merasa aneh, “tahukah anda, saya
mengkritisi pendapat anda karena saya menghargai pendapat anda.” Menghargai itu
bukan soal memuji, atau membiarkan pendapat orang lain. Tetapi bagaimana kita
melakukan sesuatu, terhadap hal yang kita hargai, sehingga tidak sia-sia adanya
hal tersebut. Misalnya, untuk menghargai jasa pahlawan, apa yang akan kita
lakukan? Diam saja membiarkan? Apa cukup dengan memuji? Attaukah melakukan
sesuatu agar semua yang telah mereka lakukan di masa lalu tidak terbuang
sia-sia? Kalau Cuma diam saja, tentu itu artinya tidak peduli. Dan pujian
berarti kekaguman. Akan tetapi, pertanyaan yang terakhir itulah arti menghargai
yang sebenarnya.
Begitu pula
dengan kita dalam hal menanggapi pemikiran orang lain dengan kritis. Akan
sangat disayangkan, jika seandainya usaha mereka dalam menemukan suatu
pemikiran sia-sia, jika ada hal yang “terlewat” dalam proses memikirkannya,
sedangkan kita merasa tahu ada hal yang tidak seharusnya terlewat. Tidak hany
sia-sia, tapi itu juga berarti kita membiarkan seseorang jatuh dalam lubang,
dan kita pikir didepan akan ada jalan berlubang.
Tidak masalah
jika kita merasa benar. Masalah yang sebenarnya adalah, apakah yang kita anggap
benar memang bisa dipertanggungjawabkan sebagai kebenaran? Manusia itu memang
makhluk yang subjektif, karena itu
wajar jika ia merasa benar dan ingin orang lain juga menganggap benar apa yang
dianggapnya benar. Tetapi tidak berarti manusia tidak bisa objektif. Maka dari itu, akan tidak adil jika menganggap semua
orang itu subjekitf, dalam artian
hanya menganggap dirinya yang paling benar, hany karena ia merasa
pendapatnya-lah yang benar. Itu hanyalah sentimen orang lain saja, karena tidak
mau pendapatnya diganggu. Hal yang terpenting adalah apakah memang pendapatnya
itu benar, bisa dipertanggungjawabkan, dan teruji atau tidak.
Penjualan Meningkat
Bagaimana cara
mendapatkan tawaran yang baik, keuntungan maksimal, atau titik puncak dalam
segala hal? Jangan takut untuk meminta setinggi bintang agar anda mendapatkan
setinggi bulan. Dan untuk memaksimalkan keuntungan, maka perlu memanfaatkan
kekuatan hukum berikut. Ketika anda menaikkan tarif harga diri atau sesuatu
yang anda miliki, anda perlu menciptakan citra yang benar. Saat bernegosiasi,
mulailah dengan harga yang tinggi, sekalipun harga tersebut tidak masuk akal.
Hal ini penting dilakukan karena berarti anda telah memulai pembicaraan. Bukan
untuk ditertawakan dengan menawarkan harga tinggi, melainkan untuk menunjukkan
bahwa anda sedang serius. Setiap transaksi pada barang/suatu yang belum
diketahui nilainya, orang pertamalah yang memberikan penilaian unutk menentukan
harga tersebut. Nilai adalah kuantitas yang tidak diketahui, yang persepsi
tentangnya bisa diubah dengan menerapkan dua prinsip psikologis khusus. Sesuatu
yang abstrak nilainya untuk dijual, tentukanlah harga sesuka anda, dan
sepanjang tidak ada nilai baku untuknya, anda tidak perlu menganggap itu tidak
masuk akal. Menentukan sebuah nilai adalah awal dimana dia akan bernegosisasi
beberapa nilai yang dia mampu. Selain harga, ada faktor lain yang turut
menentukan nilai, yaitu sebuah ketersediaan. Semakin langka sesuatu, semakin
tinggi orang menilainya. Sekalipun manusia sangat membutuhkan air dan udara,
tetapi emas dan perhiasanlah yang kita anggap lebih bernilai. Dan sebaliknya,
jika air dan udara sulit dibutuhkan, maka juga akan bernilai mahal.
Upaya Saranmu Diterima Bos
Saran merupakan
sesuatu yang anda minta ketika anda mengetahui jawabannya, tetapi anda tidak
menginginkannya. Dan saran biasanya diminta untuk memperkuat pandangan kita
sendiri. Masalahnya, kadang kita tidak mencari saran yang baik dengan cara yang
benar. Hal yang perlu diingan adalah berhati-hati dalam meminta saran dari
orang-orang didekat anda, tidak hanya dekat secara fisik. Karena bisa jadi
kecemburuan dan iri hati akan mempengaruhi sarannya ketika mereka sendiri
mempunyai rasa tidak suka dengan kita, atau bisa jadi saja memiliki problem sendiri dalam kehidupannya.
Cobalah untuk tidak pernah meminta saran dari seseorang yang mempertaruhkan
sesuatu atau berisiko kehilangan sesuatu akibat keputusan anda. Banyak orang
mencari saran dari teman, keluarga, tetapi terkadang mereka mempunyai hasrat
dari hasil keputusan anda. Mereka sedang menunjukkan penilaian yang iselimuti
kasih sayang emosional, dan memaksakan apa yang mereka sukai kepada anda tanpa
memahami keinginan anda.
Mengajukan saran
yang efektif agar bisa diterima bos adalah dengan menyelami kepentingan terbaik
si bos, yang berisi tidak memihak siapapun, di,ama pemikiran rasional dan
informasi-informasi terkait bisa ikut diandalkan dan juga akibat-akibat
konsekuensi dari berbagai poin saran. Jadi perbanyaklah wawasan dan pengalaman
yang luas mengenai informasi-informasi baru, agar setiap saat bisa menjadi
bahan penolong dalam rangka memajukan perusahaan. Faktor yang memengaruhi saran
diterima, antara lain emosi, strategi, dan konsekuensi. Penelitian menandaskan
bahwa anda perlu memancing emosi sesorang ketika sedang membujuknya. Sekalipun
argumentasi anda rasional dan logis, tanpa membangkitkan emosinya, anda akan
menemui banyak kesulitan dalam memengaruhi seseorang.
Hal-hal yang
perlu diperhatikan adalah sebagai berikut:
- Cobalah mengingatkan kepada bos bahwa beliau yang membuat anda terinspirasi untuk menyampaikan saran anda
- Mengingatkan bos tentang hal-hal lain yang telah dilakukan, yang konsistn dengan keyakinan dan tindakan saat ini
- Menunjukkan anda sendiri juga bisa menduga-duga, bukan sok tahu, “ada hal-hal yang anda ketahui dengan menduga-duga, ada juga yang anda ketahui dengan sama persis, dan ada yang anda utarakan benar-benar hal yang anda ketahui.”
- Menularkan antusias dalam menyampaikan saran, karena akan membuat bos semakin tertarik.
Membungkam Rekan Kerja Yang Suka
Mengeluh
Untuk meredakan
keluhan-keluhan seorang rekan kerja, maka perlu langkah-langkah sebagai
berikut:
- Mendengarkan tanpa berkata apa-apa, biarkan saja dia mengoceh semaunya, baru setelah itu, anda meng-iya-kan saja
- Berempati ketika dia marah dengan apa yang terjadi.
- Tanyakan apa yang perlu anda lakukan untuknya, kalau memang kejadiannya seperti apa yang diceritakan
- Mengarahkan dia untuk berbicara secara spesifik, ranpa berputar-putar dan berbelit-belit.
- Ciptakan rasa saling pengertian agar dia mulai menyukai anda dan menenangkan dirinya. Sikap penampilan anda akan memengaruhinya, terutama sikap terhadap anda. Dan dia akan jauh lebih tenang dan terbuka.
- Menimbulkan rasa saling pengertian, triknya sebagai berikut: sesuaikan gerak-gerik tubuh anda dengannya dan sesuaikan cara bicara anda dengannya, kutiplah kata-kata tertentu yang sering diucapkan
Sumber
: RR Prima Purnama Sari, S.Psi, 2015, Trik
Pengaruhi Seseorang berdasarkan Karakter & Kepribadiannya, Notebook, Yogyakarta.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar